Kamis, 04 Oktober 2012

PEPAYA PENGOBAT SAKIT MALARIA



Pepaya (Carica papaya L.), atau betik adalah tumbuhan yang berasal dari Meksiko bagian selatan dan bagian utara dari Amerika Selatan, dan kini menyebar luas dan banyak ditanam di seluruh daerah tropis untuk diambil buahnya. C. papaya adalah satu-satunya jenis dalam genus Carica. Nama pepaya dalam bahasa Indonesia diambil dari bahasa Belanda, papaja, yang pada gilirannya juga mengambil dari nama bahasa Arawak, papaya. Dalam bahasa Jawa pepaya disebut katès dan dalam bahasa Sunda gedang.[wikipedia]

Pepaya mengandung senyawa papain, caricaksantin, carposide, violaksantin dan antibiotik. Kandungan gizinya terdiri dari kalori, vitamin A, vitamin B1, vitamin C, kalsium, protein, hidrat arang, fosfor, dan zat besi.

Khasiat Pepaya

  • Mengobati sakit malaria

Caranya : Ambil 1 lembar daun pepaya muda yang mash segar secukupnya, lalu direbus. Tiriskan dan didinginkan. Rebusan daun pepaya muda tadi dimakan sebagai lalapan, atau air perasan dari rebusan daun pepaya diminum.


  • Meningkatkan nafsu makan

Caranya : Gunakan 100gram daun pepaya muda segar, dihaluskan dan tambahkan 200cc air masak. Lalu disaring dan tambahkan madu secukupnya. Air ramuan tadi diminum 2-3 kali sehari.

  • Mengatasi luka bakar

Cara 1: Ambil getahnya papaya yang masih muda, oleskan pada luka bakar.
Cara 2 : Pepaya muda dihaluskan kemudian dialurkan pada bagian yang sakit atau dikompres. Lakukan hingga sembuh.

  • Mengatasi susah BAB

Caranya : Gunakan 300 gram pepaya masak yang telah dikupas kulitnya, diiris-iris kecil dan direndam dengan air garam secukupnya. Selanjutnya pepaya tersebut dimakan, 2 kali sehari. Konsumsi pepaya matang inisebaiknya dilakukan secara teratur.

  • Melancarkan ASI

Caranya : Gunakan 30 gram daun pepaya diremas-remas, lalu diletakkan diatas api hingga daun menjadi layu. Kemudian daun pepaya tersebut ditempelkan selagi masih hangat disekeliling payudara, kecuali bagian punting.

  • Mengatasi ubanan

Caranya : ambil 30 biji pepaya yang telah matang dan disangrai. Lalu bijinya dihaluskan hingga menjadi bubuk, tambahkan 1 sendok makan minyak kelapa, aduk rata. Kemudian oleskan ramuan tadi pada rambut hingga merata, biarkan selama 1-2 jam setelah itu bersihkan. Lakukan 1 kali seminggu.

Sumber : Seputar Herbal KR

Tidak ada komentar:

Posting Komentar